Pertahankan Hak Ulayat, Ratusan Massa Buay Mencurung Ancam Dirikan Rumah 

337

Mesuji Lampung jejaring09.com – Ratusan masyarakat Buay Mencurung Kecamatan Mesuji Timur kabupaten Mesuji mempertahankan hak tanah ulayat buay mencurung yang saat ini di kuasai oleh PT. Sumber Indah Perkasa (SIP).

Saidi selaku koordinator aksi, menyampaikan keinginan masyarakat Buay Mencurung agar pihak perusahaan dapat mengembalikan tanah ulayat kepada masyarakat Desa Talang Batu Mesuji Timur.

Kepada ratusan masyarakat, dirinya menghimbau agar tetap menjaga kondusifitas dan keamanan serta tidak melakukan hal yang narkis.

” Satu tekad tetap mempertahankan hak tanah ulayat buay Mencurung yang sedang di kuasai PT. SIP,” katanya. Minggu (06/11/22).

Dirinya menegaskan, keinginan seluruh masyarakat Buay Mencurung saat ini agar PT. SIP dapat mengembalikan hak tanah ulayat buay mencurung kepada masyarakat.

” Masyarakat buay mencurung yang hadir di lokasi ini menyatukan tekad untuk merebut hak yang selama ini di kuasai PT.SIP. Dan tanah ulayat buay mencurung ini dalam waktu dekat akan kami dirikan rumah untuk di tempati oleh masyarakat setempat,” tegasnya. (Alkad).

Facebook Comments
BACA JUGA:  Launching Dan Pengukuhan Pelopor Perdamaian Tahun 2020, Chusnunia Harapkan Suasana Kondusif Dan Damai Di Provinsi Lampung