Sulpakar Silaturahmi Dengan Pelajar Di Desa Margo Makmur

312

Mesuji Lampung jejaring09.com – Siswa-Siswi SDN 11 Simpang Pematang Dan SMP N 22 Simpang Pematang Kecamatan Simpang Pematang sangat antusias menyambut kedatangan Penjabat (Pj) Bupati Mesuji, Sulpakar. Di Balai Desa Margo Makmur kabupaten setempat. Selasa (20/09/2022).

Kedatangan Sulpakar dalam rangka melakukan kunjungan kerja (Kunker) dan membagikan secara simbolis BLT-DD per triwulan untuk 2 desa yaitu desa Margo Makmur Dan Margo Rahayu.

Selain itu juga, kedatangan Sulpakar beserta rombongan dalam rangka menjalin tali silaturahmi bersama masyarakat desa setempat.

Sulpakar mengaku merasa terharu ketika dirinya disambut dengan meriah oleh siswa-siswi SDN 11 dan SMPN 22 Simpang Pematang.

“ Ya kami sangat senang bertemu dan bertatap muka langsung dengan bapak PJ bupati Sulpakar apalagi bisa bersalaman dan memegang langsung tangannya” ujar Adam (11) salah satu siswa yang duduk dibangku sekolah dasar,,

Sementara itu, Rasyidin selaku kepala sekolah SDN 11, mengatakan bahwa momen ini sangat berharga bagi pihaknya. Selaku kepala sekolah dirinya mengucapkan terimakasih kepada bapak Pj Bupati karna sudah menyempatkan mampir kesekolah dan melihat perkembangan di sekolahan.

Pantauan dilokasi, Sulpakar beserta rombongan disambut dengan lantunan lagu dari siswa-siswi SDN 11 Simpang Pematang dan SMP N 22 Simpang Pematang dengan lambaian atribut bendera merah putih yang dikibarkan oleh ratusan siswa siswi yang memakai pakaian seragam merah putih. (Alkad).

Facebook Comments
BACA JUGA:  Peringati HUT Ke - 40, Desa Gedung Boga Gelar Berbagai Perlombaan