Masa-masa SMA memang masa yang paling indah. Bercanda gurau, ketawa lepas, sedih, tegang, panik, perasaan suka maupun duka, perasaan ini yang tidak lepas dialami setiap harinya.Keakraban sesama temanpun seakan menjadikan kami sebagai saudara sedarah yang tidak bisa dipisahkan.
Yah, karena saking akrabnya. Makan bersama, pergi sekolah bareng, kerjakan PR bareng, menyontek bareng Sungguh membuat ketawa ketika mengingat momen seperti ini.
Masa yang penuh bahagia ini berlangsung hanya selama 3 tahun. Karena kami semua harus menentukan masa depan kami masing-masing. Ada yang mengikuti seleksi TNI/Polri,ASN seleksi masuk sekolah ikatan dinas, tidak sedikit yang mengikuti seleksi masuk Perguruan Tinggi
Daerahnya pun beda-beda. Ada yang tetap di Kota Bumi Lampung Utara Bandar Lampung ada juga yang menyebrang ke daerah Pulau Jawa.
Nah, tibalah momen yang paling dirindukan, yaitu Idul Fitri satu sawal 1441 H dengan sekelompok kecil kami dari Lampung Utara dan Bandar Lampung,merayakan reuni kecil kecilan di rumah sahabat kami Devi Margareta jl agrona setadion Lampung utara.dengan acara makan bersama nyeruit khas Lampung.
Singkat cerita, Hari pun mulai petang.kami kembali kerumah masing masing.
Semoga suatu saat kami bisa membuat reuni yg lebih besar lagi.
Kota Bumi 29 Mei 2020 Suhendra.